Porseni 2022
Hi sobat kreatif!
Kalian tau nggak sih? Pada tanggal 19-21 Desember, SMK Negeri 1 Kedawung telah mengadakan acara Porseni (Pekan Olahraga dan Seni). Tahun ini, Porseni dapat diadakan secara offline setelah 3 tahun tidak ada porseni di SMK Negeri 1 Kedawung. Porseni tahun ini mengangkat tema "Create Awareness, Awaken Creativity".
Porseni ini di buka dengan sambutan dari Kepala Sekolah dan dilanjutkan dengan penyerahan obor dari Kepala Sekolah kepada Ketua Pelaksana Porseni 2022. Lalu dilanjutkan dengan penampilan dari GVOGK dan Tari Tradisional. Pada penutupan Porseni juga ada penampilan dari Teater.
Terdapat beberapa bidang lomba yang ada di dalam Porseni, yaitu dalam bidang Olahraga ada Futsal, Basket, Volly, dan ada juga E-Sport Mobile Legend. Semua bidang dibagi dengan cabang Putra dan Putri yang dimainkan oleh perwakilan tiap jurusan.
Sedangkan lomba dalam bidang Seni, yaitu ada Fashion Show, Make Up dengan mata tertutup, dan juga lomba Poster manual. Tentunya lomba tersebut diikuti oleh masing-masing perwakilan kelas nya.
Tidak hanya lomba itu saja, terdapat juga lomba suporter terbaik, tentunya dengan ini semua jurusan telah bekerja keras untuk memenangkannya. Selain itu, pada tanggal 19 dan 20 Desember ada Market Day yang diikuti kelas XI dan XII untuk memeriahkan acara ini loh sobat.
1. MM
2. BDP
3. AKL
Pemenang Lomba Cabang Olahraga :
> Futsal
Putra :
1. BDP
2. UPW
3. AKL & MM
Putri :
1. UPW
2. AKL
3. OTKP & MM
> Voly
Putra :
1. MM
2. UPW
3. PKM
Putri :
1. AKL
2. BDP
3. PKM
> Basket
Putra :
1. MM
2. OTKP
3. BDP & UPW
Putri :
1. OTKP
2. MM
3. AKL & PKM
> E-Sport Mobile Legend :
1. BDP
2. UPW
3. MM
Pemenang Lomba Cabang Seni :
> Make Up
1. XI AKL 3
2. XII AKL 3
3. X AKL 3
> Fashion Show :
1. XI AKL 3 (Subkhan)
2. XII BDP 2 (Nicko)
3. XII AKL 3 (Kayla)
> Poster :
1. XI UPW 1
2. XI OTKP 2
3. XI PKM 1
Tujuan diadakannya Porseni (Pekan Olahraga dan Seni) itu sendiri yaitu, untuk menyalurkan hobi, minat dan bakat pada siswa/i yang memiliki kemampuan di bidang olahraga dan seni. Serta untuk memupuk rasa kebersamaan dan sportifitas antar individu. Setelah Porseni berakhir, mari kita lupakan persaingan antar jurusan dan gabungkan semangat kita untuk memajukan SMK Negeri 1 Kedawung.
Semoga dengan terselenggaranya Porseni ini, dapat menciptakan kekompakan dan rasa kekeluargaan dari tiap-tiap jurusan.
By Tim Bahasa
Komentar