Majalah Online Edisi Spesial Idul Fitri 1439

Idul Fitri

Pada siang hari, saat matahari tepat berada ditengah. Seorang gadis dengan kepang kuda, sedang mengayuh sepeda nya menelusuri jalanan pinggir kota. Rambutnya yang dikepang itu terombang-ambing terbawa tiupan angin.
Kring.. Kring.. Suara dari sepeda yang Lauren naiki. Ya, gadis berkepang kuda itu adalah Lauren. Gadis berumur 16 tahun dengan sikap yang selalu terlihat ceria.

Beberapa saat setelahnya, sepeda yang dinaiki Lauren pun berhenti disebuah rumah berdasar bangunan dari kayu.
"Yanny. Yanny. I'm coming!!" Teriak Lauren tepat saat sampai di depan pagar rumah itu.
Ceklek.. Suara yang keluar saat pintu rumah itu terbuka. Keluarlah seorang gadis lain yang berusia sama dengan Lauren namun dengan tinggi badan yang lebih tinggi darinya. Ya, dia adalah Yanny teman dekat Lauren.
"Berisik ah. Dateng-dateng bukannya salam" Omel Yanny
"Hehehe" Lauren tersenyum menunjukan deretan gigi nya yang rapih. "Assalammualaikum bawel" Lanjut Lauren.
"Besok udah lebaran aja ya, nggak terasa" Ucap Yanny sambil berjalan masuk ke taman rumahnya diikuti Lauren.
"Yeayyy, yippii Lebaran!" Teriak Lauren lagi, dengan mengangkat kedua tangannya. Yanny hanya menggelengkan kepalanya, melihat kelakuan teman dekat nya ini.
Suara adzan dzuhur berkumandang.
"Lau, sholat yuk terus ngaji bareng" Ajak Yanny. Namun langsung terlihat perubahan ekspresi Lauren setelah mendengar ajakan Yanny.
"Malesss, capek, nih baru duduk" Lauren mengucapkan dengan ekspresi malas.
"Kamu ini ya, besok itu udah idul fitri Lau. Sebelum terlambat dan masih ada waktu yuk kita cari pahala sebanyak-banyaknya sebelum bulan suci ini lewat. Daripada malas-malasan." Omel Yanny. Tidak sungkan Yanny mengomeli Lauren, terutama dalam kebaikan.
"Hmm.. Iya yuk"

Keesokan harinya.
Allahu Akbar.. Allahu Akbar.. Allahu Akbar.. 
"Yanny, bareng dong" Lauren dengan sudah menggunakan mukenah putih nya, mengejar Yanny.
"Hei, mohon maaf lahir batin Lau. Maaf aku selalu bawel" Ucap Yanny setelah membalikkan badannya kebelakang dan melihat Lauren. Yanny memeluk Lauren.
"Mohon maaf lahir batin juga Yanny"  Ucap Lauren dan membalas pelukan Yanny.
Mereka pun berjalan beriringan menuju masjid, untuk melaksanakan shalat Idul fitri bersama.
(BL-GH)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

NADRAN TRADISI CIREBON

Kegiatan In House Training (IHT)

Porseni 2022